BERITA BOHONG (HOAX), G BAHAYA TA…..????

Pramuka harus waspadai berita HOAX (Bohong) karena dampaknya sangat berhaya. Demikian antara lain disampaikan Kak Krisbianto dari Bakesbanpol Kab. Madiun dihadapan peserta Jambore Cabang Gerakan Pramuka Kab. Madiun ke VIII tahun 2023 di Bumi Perkemahan Pramuka Kresek.
“berita Hoak dapat menyebabkan perpecahan, menimbulkan opini negatif, merugikan masyarakat dan membuat masyarakat tidak lagi dengan fakta” katanya.
Lebihlanjut dikatakan, ada 4 ciri berita hoaks yaitu : berita tersebut menyebabkan kecemasan, permusuhan, serta kebencian pada warga yang terkena kabar tersebut, sumber berita tidak jelas atau tidak bisa dipertanggung jawabkan, Kandungan dalam berita tidak seimbang serta kecenderungan menyudutkan pihak tertentu. Biasanya penulis menggunakan judul yang bersifat provokatif, menghakimi bahkan menghukum tetapi menyembunyikan fakta dan data yang ada.
Seperti kita ketahui bersama pada Minggu (2/7/2023) Bupati Madiun H. Ahmad Dawami, yang juga Kamabicab Gerakan Pramuka Kabupaten Madiun telah membuka Jambore Cabang Madiun ke-VIII 2023 di Bumi Perkemahan Purabaya Kab. Madiun.
Sedikitnya ada 5.530 Pramuka Penggalang dari tingkat SD dan SMP se Kabupaten Madiun yang mengikuti Jambore yang digelar selama 5 hari mulai 1 hinga 5 Juli 2023.
Kaji Mbing sapaan Akrab Bupati Madiun menyampaikan bahwa Jambore Pramuka merupakan ajang bagi anak-anak untuk belajar kontemplasi lingkungan berbaur dengan alam